3.1.a.8.1. Blog Rangkuman Koneksi Antar materi - Modul 3.1
Foto Ilustrasi Sebelum Mengambil Keputusan |
Bireuen. Selasa, 18 April 2023. Tak Terasa Sudah Memasuki Bulan Ke 4 dari Perjalanan Diklat Calon Guru Penggerak. Dalam Modul 3.1.a.8.1. Blog Rangkuman Koneksi Antar materi - Modul 3.1, Saya harus Bisa Merangkum, Seperti apa Sudah Pemahaman saya Tentang Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai-Nilai Kebajikan Sebagai Pemimpin. Modul 3.1 ini, pembahasan dalam Modul ini akan fokus kepada keterampilan seorang pemimpin dalam mengemban salah satu perannya, yaitu mengambil suatu keputusan, khususnya pada kasus-kasus yang berkaitan dengan nilai-nilai kebajikan atau Etika. Selanjutnya keputusan-keputusan yang diambil secara langsung atau tidak, menentukan arah dan tujuan suatu institusi atau lembaga serta menunjukkan nilai-nilai atau integritas dari institusi tersebut, yang pada akhirnya berpengaruh kepada mutu pendidikan yang didapatkan murid-murid Kita Nantinya.
Bila kita telusuri lebih dalam, modul ini selaras dan sesuai dengan prinsip-prinsip Standar Nasional Pendidikan, khususnya pada standar pengelolaan. Seorang pemimpin hendaknya memahami nilai-nilai kebajikan yang tertuang dalam visi dan misi sekolah, berkepribadian serta berkinerja baik dalam melaksanakan tugas kepemimpinan, khususnya dalam mengambil suatu keputusan, hendaknya setiap keputusan yang diambil tersebut selaras dengan nilai-nilai kebajikan yang dijunjung tinggi oleh suatu institusi tersebut, yaitu bertanggung jawab dan berpihak pada murid.
Dalam modul ini akan tersaji beberapa studi kasus yang akan dihadapi seorang pemimpin sekolah, khususnya studi kasus di mana dua kepentingan sama-sama benar, sama-sama memiliki nilai-nilai kebajikan. Kita akan dihadapkan pada suatu situasi dilematis, yang akan kita kenal dengan dilema etika. Apakah itu dilema etika? Apakah perbedaannya dengan bujukan moral, dan bagaimana mengenali di antara keduanya? Saya juga akan diajak mengidentifikasi 4 (empat) paradigma serta mendalami prinsip-prinsip yang melandasi cara berpikir selama ini, yang mempengaruhi pengambilan keputusan yang Kita ambil. Prinsip-prinsip apa yang selama ini Kita anut, dalam pengambilan suatu keputusan? Sebelum atau sesudah pengambilan keputusan diambil perlukah kita menganalisis kembali keputusan-keputusan kita, untuk apa? Bagaimana menguji pengambilan keputusan kita sendiri, apakah keputusan tersebut sudah efektif atau tepat sasaran? Saya rasa Modul ini sangat Menarik Sekali.
Mulai dari Diri Mengaktifkan pengetahuan awal (prior knowledge) tentang proses pengambilan keputusan berbasis nilai-nilai kebajikan yang berada di antara berbagai pemangku kepentingan.
Memberi tanggapan atau membagi pengalaman pengambilan keputusan di sekolah asal, mengamati proses seorang pemimpin dalam mengambil keputusan, bagaimana proses dan hasilnya.
Eksplorasi Konsep
Sekolah Sebagai Institusi Moral
Sekolah adalah ‘institusi moral’ yang dirancang untuk membentuk karakter para warganya. Seorang pemimpin di sebuah institusi atau sekolah akan menghadapi situasi di mana pemimpin tersebut perlu mengambil suatu keputusan yang mengandung dilema secara etika, dan berkonflik di antara nilai-nilai kebajikan universal yang sama-sama benar.
CGP diharapkan dapat mengidentifikasi dan memahami prinsip-prinsip etika yang berdasarkan pada nilai-nilai kebajikan universal yang disepakati dalam lingkungan pribadi maupun lingkungan profesi, serta mengaitkannya dengan nilai-nilai yang disepakati dan diyakini dalam proses pengambilan keputusan dilema etika.
Dilema Etika dan Bujukan Moral
Membedakan dilema etika (ethical dilemma) dengan bujukan moral (moral temptation)
Mengidentifikasi dan memahami 4 paradigma dilema etika, membuat inferensi/kesimpulan, dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan.
Prinsip Pengambilan Keputusan
Memahami bahwa pada setiap orang tertanam prinsip-prinsip atau nilai-nilai, tanpa disadari, yang akhirnya menentukan kecenderungan seseorang dalam mengambil keputusan.
Mempertanyakan pemahamannya tentang ketiga prinsip pengambilan keputusan. Dan
Bagaimana Menerapkan 9 langkah pengambilan dan pengujian keputusan dalam kasus dilema etika
Inilah Kesimpulan Dalam Rangkuman Ini, Untuk Materi Lengkap Tentang Materi ini akan saya Unggah dalam Blog Ini.
Sebagian Vidio dapat di Tonton pada Channel Youtube : https://www.youtube.com/channel/UCkJ1dL5j8WvwJGevdDjRZZA
Butuh Driver Printer Yuk Download Disini https://aceh-driver.blogspot.com/
0 Response to "3.1.a.8.1. Blog Rangkuman Koneksi Antar materi - Modul 3.1"
Post a Comment